Gadai BPKB mobil truk dapat menjadi salah satu solusi keuangan yang dapat anda manfaatkan untuk segala kebutuhan dengan cepat dan mudah. Menggadaikan jaminan BPKB truk yang anda miliki dapat memperoleh dana pinjaman dengan nominal cukup besar tergantung dari merk dan tahun kendaraan yang anda miliki.

Proses mengagunkan jaminan BPKB truk terkenal memiliki proses cepat dan mudah apabila anda mengajukan di perusahaan pembiayaan atau leasing. Perusahaan tersebut dapat memproses dan mencairkan jaminan BPKB mobil truk yang anda miliki sesuai dengan persyaratan dan ketentuan yang berlaku.

Keuntungan Menggadai BPKB Truk

Keuntungan Gadai BPKB Truk

Gadai BPKB truk yang anda miliki untuk mendapatkan pinjaman dana cepat dan mudah memiliki beberapa keuntungan. Menggadaikan BPKB mobil truk yang anda miliki dapat anda ajukan untuk modal pengembangan usaha yang anda jalankan. Dengan pengajuan pinjaman tersebut dapat membantu anda untuk menguatkan modal usaha.

Berikut ini beberapa keuntungan yang di dapat dalam gadai BPKB mobil truk :

1. Proses Gadai Sangat Mudah & Cepat

Proses menjaminkan BPKB mobil truk di perusahaan pembiayaan atau leasing di kenal memiliki proses yang cepat dan mudah. Dengan mengajukan pinjaman di perusahaan tersebut maka proses pinjaman memerlukan waktu 1 – 3 hari sampai dana cair ke rekening pribadi anda.

Anda harus mengikuti semua prosedur yang di arahkan oleh perusahaan pembiayaan tersebut agar proses pinjaman dapat berjalan mudah. Dengan melengkapi persyaratan dokumen kredit yang diminta oleh perusahaan pembiayaan dengan cepat akan mempercepat proses pengajuan kredit pinjaman anda.

2. Bunga Pinjaman Rendah

Tingkat suku bunga yang di tawarkan dalam pinjaman gadai BPKB mobil truk terhitung rendah. Untuk tingkat suku bunga per bulan yang di tawarkan kisaran 1% per bulan. Dengan tingkat suku bunga tersebut dapat menjadi pertimbangan calon debitur dalam mengambil pinjaman.

Semakin kecil tingkat suku bunga yang di tawarkan oleh perusahaan pembiayaan akan meringankan calon debitur dalam mengangsur pembayaran pinjaman.

3. Truk Tetap Bisa Digunakan

Jika kondisi mobil truk yang menjadi jaminan sebagai alat operasional dalam usaha yang anda miliki maka dapat menjadi suatu keuntungan. Karena usaha yang anda jalankan masih tetap dapat berjalan dan di samping itu anda mendapatkan tambahan modal usaha untuk mengembangkan bisnis yang anda jalankan.

Mengajukan pinjaman dengan jaminan BPKB truk maka cukup BPKB nya saja yang menjadi jaminan sedangkan unit truk masih dapat anda gunakan.

 

Tips Dalam Menggadai BPKB Truk

Sebelum anda mengajukan pinjaman dengan jaminan BPKB truk ada baiknya anda memahami proses pinjaman tersebut. karena BPKB truk yang anda miliki merupakan surat berharga bukti kepemilikan kendaraan yang sah oleh sebab itu anda harus mempertimbangkan dalam menggadaikan BPKB truk tersebut.

Berikut ini beberapa tips yang harus anda perhatikan dalam menggadaikan BPKB truk :

1. Pilih Perusahaan Gadai Terpercaya

Memilih tempat gadai terpercaya menjadi bagian penting dalam mengajukan pinjaman BPKB truk. Karena dengan memilih perusahaan yang memiliki kredibilitas dan reputasi baik akan menghindarkan anda dari risiko yang dapat terjadi di kemudian hari.

Mengagunkan BPKB mobil truk dapat anda ajukan di perusahaan pembiayaan atau leasing. Anda dapat memilih perusahaan pembiayaan yang telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Dengan telah terdaftarnya perusahaan tersebut akan memberikan rasa aman dan nyaman untuk anda.

2. Pahami Syarat Dan Ketentuan yang Berlaku

Memahami syarat dan ketentuan dalam proses pengajuan pinjaman akan memudahkan anda dalam mengajukan pinjaman tersebut. Siapkan dokumen persyaratan kredit yang menjadi syarat oleh perusahaan pembiayaan dengan selangkap -lengkapnya untuk mempermudah proses pengajuan pinjaman.

Dokumen persyaratan kredit yang disiapkan mulai dari dokumen pribadi, dokumen penghasilan keuangan, dan dokumen jaminan kendaraan. Semakin anda cepat dalam memproses kelengkapan dokumen kredit maka akan semakin cepat proses pengajuan kredit pinjaman anda.

3. Periksa Kondisi Truk Sebelum Menggadaikannya

Kondisi truk yang akan menjadi jaminan akan di periksa juga oleh tim survey perusahaan pembiayaan. Pastikan kondisi truk yang akan anda agunkan BPKB nya berkondisi baik bukan dalam kondisi rusak. Karena jika truk yang anda agunkan dalam kondisi rusak sedang berada di bengkel maka harus menunggu sampai perbaikan kendaraan tersebut selesai.

Perusahaan pembiayaan tentu tidak ingin mengambil risiko yang dapat terjadi di kemudian hari oleh sebab itu pastikan terlebih dahulu kondisi truk anda.

4. Pastikan Mendapatkan Pinjaman Sesuai Dengan Kebutuhan

Pastikan pinjaman dana yang anda dapat sesuai dengan kebutuhan pinjaman anda. Staff marketing perusahaan pembiayaan akan memberikan hitungan penawaran nominal pinjaman maksimal yang akan di dapat dari jaminan truk yang anda miliki. Nominal pinjaman yang di dapatkan berbeda – beda tergantung dari merk dan tahun truk yang menjadi jaminan.

5. Perhatikan Jangka Waktu Pinjaman

Jangka waktu pinjaman yang anda ambil menentukan juga besaran angsuran yang anda bayarkan. Dengan semakin panjang tenor angsuran yang anda ambil tentu akan semakin kecil jumlah angsuran yang anda bayarkan. Untuk jangka waktu maksimal tenor kredit pinjaman biasanya di tenor 3 – 4 tahun.

6. Bayar Angsuran Pinjaman Tepat Waktu

Setelah proses pencairan dana pinjaman berhasil dicairkan maka anda wajib membayarkan angsuran per bulan sesuai dengan kontrak perjanjian kredit. Pembayaran angsuran sesuai jatuh tempo akan memudahkan anda apabila membutuhkan pinjaman berikutnya.

Jika anda telat dalam pembayaran angsuran maka perusahaan pembiayaan akan mengenai denda per hari sesuai dengan kontrak kredit. Dan apabila terjadi sampai gagal bayar maka risikonya agunan yang anda ajukan diperusahaan pembiayaan dapat ditarik.