BPR gadai sertifikat rumah merupakan produk pinjaman dari Bank Perkreditan Rakyat (BPR) yang patut Anda pertimbangkan ketika memerlukan dana mendesak dalam jumlah yang besar. Syarat mengajukan pinjaman di BPR yang harus dipenuhi oleh nasabah pun terbilang mudah. Lantas, keuntungan apa saja yang bisa didapatkan dengan gadai sertifikat di BPR? Berikut penjelasannya.

Keuntungan Menggadaikan Sertifikat Rumah Di BPR

Menggadaikan sertifikat rumah di BPR menawarkan lebih banyak keuntungan jika dibandingkan dengan lembaga keuangan lainnya, yaitu:

  1. Nominal Dana Pinjaman Lebih Besar

Keuntungan mengajukan pinjaman cepat jaminan sertifikat rumah di BPR yang pertama adalah nominal dana pinjaman yang lebih besar. BPR biasanya memberikan pinjaman hingga 80% dari nilai sertifikat rumah yang dijaminkan. Jika rumah bernilai Rp. 700 juta maka total dana yang bisa Anda pinjam dari BPR adalah Rp. 560 juta.

  1. Rumah Tetap Bisa Ditinggali

Keuntungan yang selanjutnya adalah rumah yang dijaminkan tetap bisa ditinggali. Anda bisa mendapatkan uang pinjaman sesuai yang diinginkan tanpa harus khawatir akan kehilangan tempat tinggal. Terlebih lagi jika hunian yang digadaikan merupakan rumah peninggalan keluarga.

  1. Bunga Rendah

Keuntungan menggadaikan sertifikat rumah di BPR yang terakhir adalah tingkat suku bunga yang tergolong rendah. Dengan begitu, cicilan per bulan yang harus Anda bayar akan lebih ringan. Produk BPR gadai sertifikat rumah umumnya menetapkan bunga sebesar 9% hingga 12% per tahun. Sementara untuk masa dua tahun, besaran bunga yang harus dibayar sekitar 10% hingga 14%. Sedangkan untuk masa tiga tahun, bunganya hanya sebesar 15%.

Bunga pinjaman tersebut akan semakin besar jika Anda meminjam dana dalam jangka waktu lama. Oleh karena itu, Anda bisa memilih jangka waktu pinjaman selama periode satu tahun agar bunga lebih ringan.

Kiat Agar Pinjaman Dana Di BPR Cepat Cair

Setidaknya ada tiga kiat agar pengajuan pinjaman dana di BPR cepat cair diantaranya:

  • Ajukan pinjaman dengan nominal yang tidak melebihi nilai rumah Anda
  • Berikan alasan pengajuan pinjaman yang jujur dan rasional, misalnya untuk kebutuhan modal usaha.
  • Perhitungkan jumlah penghasilan setiap bulan dengan kemampuan mencicil

Apabila saat ini Anda sedang membutuhkan dana yang besar untuk bisnis maupun keperluan pribadi, jangan ragu untuk mengajukan kredit di aplikasi Pinjamantunaiku. Bernaung di bawah PT. BPR, Pinjamantunaiku melayani kredit Multiguna properti melalui gadai sertifikat rumah tanpa pungutan biaya apapun. Selain itu, kami juga menawarkan bunga yang terbilang ringan dan bersaing. Dengan begitu Anda bisa fokus dalam mengembangkan bisnis yang sedang dirintis.

Itulah informasi seputar BPR gadai sertifikat rumah untuk pinjaman dana yang cepat dan aman. Jika berminat mengajukan kredit disini, Anda bisa segera mengisi form aplikasi yang ada di laman Pinjamantunaiku.com. Terimakasih