Gadai sertifikat rumah cepat cair dapat menjadi alternatif pinjaaman untuk anda. Anda sedang membutuhkan suntikan dana yang cukup lumayan tinggi tapi bingung mau menjaminkan apa? Mungkin hanya sebuah sertifikat rumah yang bisa Anda ajukan, nah agar pengajuan pinjam uang jaminan sertifikat rumah lancar dan tidak banyak kendala sebaiknya Anda melengkapi semua syarat gadai sertifikat rumah cepat cair.

Simak penjelasan seputar gadai sertifikat rumah ini yuk!

Benarkah proses gadai sertifikat rumah cepat cair dalam 1 hari?

Ada beberapa perusahaan gadai yang menawarkan kalimat semacam itu dengan jaminan surat rumah cepat 1 hari cair tapi kebanyakan perusahaan tersebut akan membandrol bunga yang lumayan tinggi dibandingkan dengan perusahaan gadai dengan masa pencairan lebih lama. Perusahaan yang memberikan masa pencairan lebih lama akan memperhatikan kondisi keuangan dari nasabah tersebut tentang seberapa besar pemasukan, pekerjaan apa yang dijalani, jumlah angsuran dengan biaya belanja rumah tangga dan kemampuan waktu untuk membayar angsuran.

Apabila Anda ingin nyaman dan selesai kredit dengan agunan sertifikat rumah tanpa masalah, sebaiknya gadai surat rumah di perusahaan yang benar-benar memberikan bunga ringan dan stabil hingga masa limit pembayaran selesai.

Perusahaan gadai yang amanah itu seperti apa ya?

1. Memiliki izin usaha legal

Setiap tempat usaha di Indonesia wajib terdaftar di lembaga usaha milik negara yang nantinya tercantum label SIUP dengan nomor tertentu. Tujuannya adalah setiap tempat usaha akan mendapatkan perlindungan atas letak berpijak, perlindungan dua sisi dari pemilik tempat usaha dan pekerja di dalamnya. Usaha yang telah mendapatkan SIUP akan lebih dipercaya oleh banyak orang sebagai tanda kelegalan.

2. Terdaftar di badan ojk

Sebuah perusahaan pinjaman gadai sertifikat rumah yang telah mendapatkan izin usaha berupa siup maka wajib juga tercatat di lembaga OJK (Otoritas Jasa Keuangan) yang mana lembaga tersebut bertugas mengawasi gerak gerik perjalanan keuangan perusahaan gadai. Tidak hanya OJK saja tapi juga perusahaan gadai yang amanah juga tercatat dalam Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Jadi, untuk memilih sebuah perusahaan gadai sebaiknya Anda melihat profilnya dahulu jika ada 3 izin tersebut maka bisa mempercayakan surat rumah Anda untuk digadaikan.

3. Memberikan solusi masuk akal dan transparan

Saat Anda datang membawa sebuah surat rumah ke perusahaan gadai hal yang pertama kali ditanyakan adalah tujuan pinjaman bank dengan jaminan sertifikat rumah untuk apa padahal rumah adalah salah satu kebutuhan pokok yang sangat vital. Pihak gadai akan memberikan segala macam resiko seperti hilangnya surat rumah jika nasabah tidak sanggup membayar sama sekali. Dengan latar belakang yang jelas dan masuk akal maka pihak gadai bisa lanjut untuk mempertimbangkan tujuan Anda meminjam tersebut.

Jumlah yang dipinjam juga tidak bisa melebihi harga tanah dan rumah yang ada di sertifikat rumah tersebut. Pihak gadai akan memberikan transparansi bunga, rincian biaya admin untuk apa saja dan jumlah harga rumah yang setara saat Anda ajukan.

4. Tidak menagih nasabah secara berlebihan

Yang dimaksud menagih nasabah secara berlebihan seperti menagih dengan cara teror, kasar dan marah-marah. Pihak gadai sertifikat rumah cepat cair amanah akan menagih dengan cara sopan untuk setiap detil waktu tempo. Jika terlambat maka akan ada resiko denda yang akan dibayar sesuai kesepakatan. Namun, ada juga sebuah perusahaan gadai yang akan memberikan rentang waktu 3 hari dari waktu pembayaran dan akan diakumulasi dikembalikan lagi setelah selesai angsuran. Contoh, Anda meminjam uang di bank gadai sertifikat rumah waktu pembayaran setiap tanggal 5, ternyata ada delay waktu selama 3 hari jika terlambat tidak akan dikenakan denda. Apabila maksimal tanggal 8 Anda telah membayar maka tidak dikenakan denda. Jika tanggal 10 Anda baru membayar, akan dikenakan denda, denda yang terkumpul tersebut bisa dikembalikan lagi setelah Anda selesai angsuran seluruhnya. Ingat, tidak semua perusahaan gadai mempunyai kebijakan demikian.

Adakah syarat khusus dalam menggadaikan rumah?

Syarat gadai sertifikat rumah di bank:

  1. Telah berusia 21 – 55 tahun
  2. Memiliki gaji mininal Rp.1.800.000 per bulan
  3. Salinan KTP
  4. Salinan slip gaji
  5. Surat keterangan tempat tinggal atas nama sendiri (atas nama konsumen/keluarga/pasangan) minimal waktu bermukim 12 bulan.
  6. Surat keterangan tempat tinggal kepunyaan dinas lama bermukim 12 bulan dan wajib menyertakan surat dari tempat bekerja.
  7. Surat keterangan tempat tinggal kontrak lama menetap 2 tahun dan wajib menyertakan surat sewa
  8. Surat keterangan tempat tinggal kontrak dengan sistem bayar per tahun wajib menyertakan bukti pembayaran, nomor HP pemilik rumah.

Jika Anda adalah nasabah yang baru saja mengajukan menggadaikan sertifikat rumah kemungkinan deal atau suksesnya peminjaman ditentukan dari syarat pendukung lainnya seperti melihat kondisi rumah yang dijaminkan apakah sesuai dengan jumlah nominal yang dipinjam. Apabila nilai rumahnya kurang dari nominalnya maka pengajuan tertolak atau Anda harus menurunkan jumlah pinjaman yang ada.

Satu hal lagi faktor sukses gadai yakni riwayat pinjaman sebelumnya apakah lancar atau ada kendala. Kendala yang diukur seperti:

  • Apakah selama angsuran nasabah pernah terlambat membayar dan tepat waktu
  • Apakah selama angsuran nasabah memiliki tunggakan denda
  • Apakah setelah nasabah diberikan keleluasaan waktu tenggang bisa melunasi atau tidak

Melihat riwayat tersebut maka pihak gadai akan mudah atau akan menolak pinjaman Anda. Apabila ada banyak kecacatan dari riwayat pinjaman sebelumnya kemungkinan pihak gadai akan menolak Anda.

Kapan saya harus mulai mencicil angsuran hutang gadai?

Sebulan setelah proses selesai dan cicilannya sesuai dengan jumlah yang disepakati, misalnya pada bulan Maret 2023 Anda telah selesai menggadaikan agunan sertifikat rumah dan mendapatkan uangnya, lantas bulan April sudah wajib membayar angsuran pertama. Pihak kolektor gadai sertifikat rumah cepat cair akan datang menagih ke rumah Anda atau Anda bisa membayar lewat transfer yang diminta. Jangan lupa untuk menyimpan bukti angsurannya ya agar semua tidak ada masalah. Banyak kasus yang terjadi, nasabah merasa telah membayar ke pihak gadai tapi tercatat belum membayar dan mengakibatkan selisih pendapat sehingga membuat penundaan pembayaran.

Apakah gadai rumah tergantung dari gaji atau pemasukan bulanan?

Iya, benar sekali. Apabila status pekerjaan Anda karyawan tetap dengan gaji Rp. 2,3 juta per bulan dan ingin gadai sertifikat bukan atas nama sendiri mungkin bisa deal. Namun, jika gaji Anda kurang dari target maka persetujuan pengajuan gadai kemungkinan ditolak.

Pengajuan gadai dengan sertifikat rumah apabila lolos bisa dicairkan dalam tempo waktu paling cepat 7 hari usai proses selesai. Namun, jika Anda memilih kredit jaminan sertifikat rumah dengan bunga tinggi memang lebih cepat cair dalam waktu 1 hari. Pahami dan renungkan semua resiko yang bisa terjadi saat Anda mulai mengajukan pinjaman gadai sertifikat rumah.

Upayakan menabung jika ingin membeli sesuatu agar Anda tidak kacau keuangannya saat ada kebutuhan mendadak.