Leasing gadai BPKB mobil dapat dikatakan sebagai suatu tempat yang menyediakan barang modal, biasanya leasing juga disebut perusahaan pembiayaan, di mana leasing gadai BPKB mobil bukan hal yang baru lagi, karena Anda bisa melakukan pinjaman melalui leasing.

Pinjaman tunai BPKB mobil bisa Anda dapatkan di berbagai platform yang memberikan syarat jaminan BPKB, Anda bisa melakukan pinjaman di bank maupun perusahaan finance yang sudah terpercaya dan pastinya dibawah pengawasan OJK.

Apa Saja Syarat dan Langkah yang Tepat Gadai BPKB Mobil?

Untuk melakukan pengajuan pinjaman dengan menggadaikan BPKB, maka Anda harus bisa memenuhi semua syarat dan mencari langkah yang tepat agar tidak ada kesalahan. Di sini ada beberapa syarat dan langkah dalam memilih leasing gadai BPKB mobil yang tepat adalah sebagai berikut :

  1. Pilih leasing terpercaya

Pastikan Anda mencari informasi leasing terpercaya, dari orang terdekat atau menanyakan langsung melalui website resminya biasanya tertera dengan jelas. Sebelum melakukan pengajuan, pastikan penawaran yang diberikan dari total pencairan, bunga, dan tenornya sesuai kesepakatan yang sudah tertulis secara resmi.

  1. Melakukan konsultasi dengan pihak leasing

Jika anda masih bingung dalam melakukan gadai BPKB, Anda bisa langsung konsultasikan ke leasing tersebut agar bisa mendapatkan informasi yang cukup dan bisa menjadi bahan pertimbangan.

  1. Menentukan masa kredit

Ketika Anda mengajukan kredit, pastikan Anda menentukan masa tenor pembiayaan sesuai dengan kemampuan.

  1. Mempertimbangkan suku bunga

Anda harus memastikan besaran suku bunganya agar kredit tagihan Anda ringan dan pastikan sistem yang digunakan leasing tersebut, bunga tetap atau mengikuti bunga pasar.

  1. Menyiapkan dokumen persyaratan gadai

Ada beberapa dokumen ketika melakukan gadai yang utama tentunya BPKB, KTP, KK, slip gaji, rekening koran, bukti pembayaran pajak, dan sebagainya.

4 Hal yang Harus Dihindari agar Gadai BPKB Disetujui

  1. Terkena Blacklist

Kredit setiap nasabah biasanya akan tercatat dalam database Bank Indonesia (BI), pastikan Anda tidak ada cicilan bermasalah, karena ini sangatlah mempengaruhinya.

  1. Penghasilan tidak mencukupi

Sebelum pengajuan kredit Anda disetujui, pihak leasing akan menentukan pendapatan pengaju. Karena jika penghasilan tidak mencukupi, maka gadai BPKB mobil akan ditolak.

  1. Tidak kooperatif

Selama proses pengajuan kredit berlangsung, Anda harus memberikan informasi atau melampirkan data yang jelas dan tepat. Ini karena pihak leasing melakukan survey.

  1. Tidak melengkapi persyaratan

Tidak melengkapi persyaratan gadai BPKB mobil tentu tidak akan disetujui oleh pihak leasing, maka pastikan dokumen Anda lengkap.

Leasing gadai BPKB mobil menjadi salah satu pilihan mengajukan pinjaman karena bunganya cukup rendah dengan tenor yang disesuaikan kemampuan peminjam. Untuk itu, agar gadai BPKB mobil Anda disetujui pastikan memenuhi semua persyaratannya.